HUT PPNI KE 50: Perawat Beraksi di Pekan Olahraga Perawat
Madiun – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke-50 Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI), Pekan Olahraga Perawat (PORWAT) digelar di Gor Wilis, Kota Madiun. Acara ini menjadi momen istimewa bagi para perawat dari seluruh Jawa Timur untuk berkompetisi, mempererat silaturahmi, dan merayakan dedikasi mereka dalam dunia kesehatan.
Kegiatan PORWAT dimulai pada tanggal 24 Februari 2024 dan akan berlangsung selama beberapa hari. Para perawat dari berbagai rumah sakit, puskesmas, dan klinik di Jawa Timur berkumpul untuk berpartisipasi dalam berbagai cabang olahraga. Mulai dari bola voli, tenis meja, bulutangkis hingga (ice breaking contest) senam peregangan, semangat persaudaraan dan semangat juang terpancar dari setiap peserta.
Acara pembukaan PORWAT dihadiri oleh Prof. Dr. Nursalam, M.Nurs. (Hons), Ketua DPW PPNI Provinsi Jawa Timur. Dalam sambutannya, Prof. Nursalam mengapresiasi semangat dan dedikasi para perawat yang tidak hanya berjuang di ranah kesehatan, tetapi juga berkompetisi dengan sportivitas di lapangan olahraga.
Selain itu, acara ini juga dihadiri oleh perwakilan dari DPD PPNI Kota/Kabupaten se-Jawa Timur, yang turut memberikan dukungan dan semangat kepada para peserta. Mereka berharap PORWAT menjadi ajang yang memperkuat persatuan dan mempererat tali silaturahmi antar perawat di seluruh provinsi.
Semoga PORWAT 2024 menjadi momen yang berkesan bagi para perawat, serta menginspirasi semangat kerja dan semangat olahraga dalam menjaga kesehatan dan kualitas hidup kita semua.